Kesehatan Kulit Mempengaruhi Kecantikan Seseorang

06:32
Artikel Kesehatan Kulit | Kulit merupakan bagian tubuh yang sangat penting karena berkaitan dengan penampilan. Karena begitu pentingnya, tak jarang banyak orang yang mengeluarkan uang berjuta-juta untuk perawatan kulit saja. Ada juga yang mengeluarkan uang ratusan juta bahkan miliaran hanya untuk menjaga kesehatan kulit, menjaga penampilan atau melakukan perawatan terhadap kulit. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar kulit terlihat sehat dan cerah. Cara ini sangat alami dan murah sehingga tidak ada efek sampingnya. Ada lima tips berikut yang bisa dilakukan agar kulit senantiasa sehat dan terlihat cerah.

Kesehatan Kulit Mempengaruhi Kecantikan Seseorang

Pertama, memperbanyak minum air putih. Air putih sangat baik bagi kesehatan kulit. Manfaat air putih bagi kulit yaitu menghindari stres kulit. Kulit itu juga bisa stres, dan salah satu cara untuk mengobatinya yaitu dengan memperbanyak minum air putih. Di samping itu, air juga bisa sebagai pencegah kulit keriput. Kulit yang mudah keriput biasanya disebabkan karena kurangnya meminum air putih. Jumlah ideal yang harus dikonsumsi per harinya adalah delapan gelas. Ketika meminum tidak asal meminum. Akan tetapi minumlah air perlahan-lahan, sedikit demi sedikit agar lebih tahan lama di dalam tubuh. 

Kedua, tidur yang cukup. Salah satu cara agar kulit senantiasa sehat adalah dengan cara tidur yang cukup. Efek dari kurang tidur dapat menyebabkan kuli keriput, kulit tidak rata, dan kulit terlihat kusam. Waktu istirahat ideal adalah 8  jam per hari. Di samping itu, anda juga bisa menjaga kulit agar senantiasa sehat dengan cara menghindari sinar matahari secara langsung. Hal ini bisa menyebabkan kulit kusam dan kering.

Ketiga, hindari makanan yang mengandung gula. Makanan yang mengandung gula sangat tinggi akan menyebabkan kolagen dan elastin mengalami kerusakan. Oleh karenanya, kulit akan terlihat keriput dan terlihat kendur. Maka dari itu, batasi konsumsi gula yang berlebih agar kuli anda senantiasa sehat. Gantilah makanan yang mengandung gula dengan sayuran dan buah-buahan. Keduanya sangat baik untuk kulit karena mengandung vitamin yang sangat baik untuk kulit.

Keempat, lakukan perawatan rutin, anda perlu membersihkan kulit anda secara rutin sehingga kesehatan kulit senantiasa terjaga. Contohnya, polusi udara membuat kulit anda kering dan kusam. Oleh karena itu, anda perlu membersihkannya agar terlihat segar dan sehat.


Kelima, gunakan masker alami. Apakah masker alami itu? Yaitu masker yang terbuat dari bahan alami, seperti mentimun dan jagung muda. Keduanya sangat baik bagi kesehatan kulit. Masker jagung muda dapat menghindarkan kulit yang kusam, sedangkan masker mentimun bisa mencegah jerawat. Di samping itu, sangat disarankan untuk mencuci wajah minimal dua kali sehari.  Demikianlah beberapa cara atau tips agar kulit anda senantiasa sehat dan tidak ada efek samping yang berbahaya dari tips tersebut.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Artikel Kesehatan ✔