Melindungi Kesehatan Mata

11:16
Artikel Kesehatan Mata | Kesehatan mata adalah salah satu jenis nikmat sehat pemberian Tuhan Yang Maha Esa dan harus selalu kita syukuri. Jika mata sehat, tentu kita dapat melihat betapa indahnya dunia beserta isinya. Oleh sebab itu, bentuk rasa syukur kita terhadap Tuhan Yang Maha Esa ialah dengan menjaganya. Menjaga mata juga bukan merupakan sebuah hal yang rumit atau merepotkan. Kita hanya harus mengenali dengan baik kemampuan mata kita dalam bekerja saat melihat sesuatu.

Kita harus peka terhadap kemampuan mata dalam melihat. Misalnya, ada saat di mana mata kita merasa lelah untuk melihat sesuatu hingga terasa perih hingga memerah maka sebaiknya kita tidak memaksakan diri untuk tetap melihat benda tersebut. Misalnya, membaca buku sambil berbaring atau di tempat yang kurang mendapatkan cahaya yang penuh. Di saat yang seperti itu mata kita akan bekerja lebih dari apa yang mata mampu lakukan. Dampaknya, jika sampai keterusan mata tidak akan lagi mampu bekerja secara maksimal karena mata tersebut sudah sering digunakan melebihi batas kemampuan mata tersebut bekerja. Mengingat mata adalah kunci utama bagi kita dalam melakukan kegiatan apapun, alangkah baiknya jika kita selalu melindungi kesehatan mata kita. Misalnya, setelah bekerja lelah seharian sempatkan diri untuk melihat mata di kaca. Jika kita melihat kondisi mata sudah tidak segar, maka sebaiknya kita menyempatkan diri untuk beristirahat atau tidur agar kesegaran mata dapat kembali. Sehingga, mata dapat kembali bekerja dengan normal.

Melindungi Kesehatan Mata

Dengan begitu, kita termasuk manusia yang dapat menempatkan sesuatu sesuai dengan tempatnya. Karena kita tidak pernah memaksakan mata kita berdasarkan kemauan atau nafsu kita belaka. Apalagi, jika kita mau melakukan pengorbanan-pengorbanan yang tidak semestinya dan mempertaruhkan mata kita. Alangkah baiknya, jika kita dapat berpikir beribu kali untuk melakukannya. Jika mata sudah terlanjur rusak maka untuk pekerjaan berikutnya kita tidak akan dapat dengan mudah melakukan pekerjaan semudah mata yang sehat. Jadi, sudah tugas kita dalam melindungi kesehatan mata.


Jika kemampuan mata dalam melihat mengalami gangguan sedikit saja tentu kita akan merasa tidak sempurna dan tidak sebebas melihat seperti biasanya. Mata itu sendiri merupakan salah satu jenis panca indra diantara lima panca indra. Jadi, lima panca indra tersebut merupakan satu kesatuan yang utuh dan anugerah bila kita bisa menggunakan kelima-limanya. Oleh sebab itu, yang terpenting dari kita ialah bentuk perhatian dan kepekaan kita terhadap kondisi mata kita. Dengan begitu, kita tidak akan melalaikan mata kita yang sangat berharga. Hal lain yang harus tetap diperhatikan adalah konsumsi makanan. Untuk menjaga mata, maka mata memerlukan konsumsi yang cukup dari vitamin A. Yang seperti kita tahu bahwa vitamin A memiliki kandungan yang sangat baik untuk mata dan juga mudah di dapat. Jadi, jagalah kesehatan mata sebagai bentuk terima kasih kita terhadap Tuhan.

Bagi anda yang membutuhkan informasi tentang faktor utama yang mempengaruhi kinerja dan kesehatan jantung dapat membaca artikel sebelumnya.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Artikel Kesehatan ✔